-->

Pemeriksaan Kesehatan untuk Dhuafa'


PK- Asha makin terasa manfaatnya


Suara Hati-Sejak Pelayanan Kesehatan Amanah Suara Hati di buka beberapa bukan yang lalu, masyarakat sekitar makin merasakan manfaatnya. Pasien yang berkategori dhuafa’ dari buan ke bulan makin meningkat. Ini menandakan bahwa masyarakat makin percaya kepada Yayasan Suara Hati. Pelayanan kesehatan ini makin lengkap setelah ada kerjasama dengan Klinik Laboratorium “Sono Indah” yang berdiri beberapa bulan yang lalu yang kebetulan berlokasi di sekitar PK-Asha. Saat ini PK-Asha (Pelayanan Kesehatan Amanah Suara Hati) ini melayani poli umum, poli gigi, periksa laborat dan melayani khitan.  PK-Asha yang dibuka pada pukul 07.30 hingga 20.30 ini memberikan pelayanan panggilan bagi pasien yang mengalami sakit kritis. Dr. Retno Wulandari selaku penanggung jawab PK-Asha terus meningkatkan tanggung jawabnya, ia terus mengadakan perbaikan-perbaikan dalam pelayanan demi kualitas PK-Asha yang telah menjadi amanahnya ini. Kegiatan diluar PK-Asha juga terus diadakan terutama kegiatan Rihlah Medis Suara Hati yang mengadakan pemeriksaan ke Panti Asuhan, Panti Jompo hingga majelis pengajian. Semoga apa yang di ikhtiarkan oleh para tim medis PK-Asha terus dapat ditingkatkan dan mendapat sambutan dari masyarakat demi menjaga kesehatan kita semua.(Robin-Suara Hati)

0 komentar :

Rihlah Medis Suara Hati



YAYASAN INSAN CITA ELANG RAHMATULLAH
(Yayasan Bayi– Bayi terlantar)


Suara Hati.Ahad, 21 April 2013 tepat Pukul 16.00 WIB, Tim Medis RAHMATI YSH tiba di lokasi Yayasan Insan Cita Elang Rahmatullah, “INCERA”.
INCERA adalah yayasan yang didirikan sejak tahun 2010 silam, didirikan guna untuk menolong bayi – bayi yang sebagian besar tak diharapkan kehadirannya di dunia oleh orang tuanya, lebih tepatnya bayi– bayi terlantar. INCERA yang beralamatkan di Perum Bringin Indah IV/ B 15 Taman Sidoarjo ini memang relatif sering kedatangan tamu, rata- rata masih muda bahkan remaja, akan tetapi mereka datang bukan untuk bershodaqoh atau memberi bantuan lainnya melainkan mereka datang dalam kondisi mengandung (hamil tua) dan berniat untuk menitipkan sang calon bayi nantinya di yayasan tersebut. Namun kadang INCERA kedatangan tamu “tak diduga”, calon penghuni panti, yakni sesosok bayi mungil yang tiba- tiba ada di depan pintu yayasan. 
Yayasan INCERA yang diketuai oleh Bunda Sari dan tiga orang bunda lainnya yang bersedia dengan suka cita merawat bayi– bayi tidak berdosa tersebut.
Penghuni Panti INCERA yang terdiri dari 18 batita, 1 balita dan 4 pengasuh ini sangat membutuhkan pemeriksaan kesehatan secara rutin.
Pemeriksaan kesehatan berlangsung ramai karena beberapa penghuni dalam keadaan sakit dan rewel sehingga membuat Tim RAHMATI yang baru pertama kali ini menangani panti yang penghuninya rata– rata para batita ini agak kewalahan, sedangkan para pengasuh juga sudah sibuk menimang bayi yang lainnya. Namun dengan kesabaran dr. Retno yang dibantu oleh Ibu Puji Haryati Amd, Kep dan Bapak Didik Hidayat selaku perwakilan dari YSH ini merasa sangat senang dan menikmati proses pemeriksaan tersebut.
Alhamdulillah pemeriksaan pun berjalan lancar meski diwarnai kejadian– kejadian kecil unik yang baru bagi Tim RAHMATI. Keinginan untuk mengadakan pemeriksaan secara rutin dan kontinu di INCERA pun langsung terbersit seperti halnya yang sudah dilakukan di  Panti Jompo Hargo Dedali dan Panti Asuhan Baitunnisa’ Surabaya. Insya Allah keinginan ini bisa terwujud dengan kerjasama dan dukungan semua pihak yang peduli dengan misi “Kesehatan untuk Semua”. Aamiin. (ita). Suara Hati
   

0 komentar :

Kiat Sukses Hidup dgn Hati Bersih (KH Aa Gym

0 komentar :




Antusias Masyarakat Surabaya 
dengan Kegiatan Rahmati YSH

Peduli kesehatan yang dilaksanakan Yayasan Suara Hati ternyata mendapat respon dari banyak masyarakat. Terbukti banyak permintaan dari luar kota Sidoarjo yang meminta kerjasama, mulai dari Malang, Surabaya dan Blitar. Terutama kegiatan Rihlah Medis Suara Hati (Rahmati). Kegiatan yang terdiri dari penyuuhan kesehatan, pemeriksaan kesehatan gratis dan pemberian bantuan gizi kali ini diselenggarakan di  Desa Sawahan Kupang Krajan Surabay. Kegiatan yang diprakarsai oleh takmir Masjid Baitun Nuur ini menjadi kegiatan sosial yang kesekian kali setelah sekitar 20 tahun yang lalu. Kegiatan yang dimulai jam 08.30 ini menyita banyak perhatian masyarakat, sejumlah 200 orang memeriksakan kesehatannya secara gratis, yang sebelumnya sebagian mengikuti penyuluhan keseatan dari tim medis Rahmati. Antusiasnya masyarakat mendapat support dari Lurah Sawahan Kupang Krajan Surabaya. Dalam kesempatan itu tim redaksi berkesemapatan wawancara dengan Lurah Kelurahan Sawahan tersebut, “Saya sangat berterimakasih kepada Yayasan Suara Hati yang telah mau bekerjasama mengadakan kegiatan ini”, ungkapnya dengan ramah. Mengingat kegiatan cukup padat, maka para pasien diberikan jadwal pemeriksaan agar rapi dalam pelaksanaannya. Pengasuh Masjid Baitun Nuur Surabaya cukup puas dengan kerjasama ini, “Kami sangat senang dengan kegiatan ini, karena bisa membantu masyarakat”, ungkapnya saat diwawancarai tim redaksi majalah suara hati. “Lain waktu ingin kami ajukan kerjasama lebih luas lagi, bisa jadi di tingkat kecamatan”, imbuhnya dengan penuh harap. Antuias masyarakat ini memang memberi semangat tersendiri bagi kami tim Rahmati, yang di pimpin oleh dr. Retno Wulandari. Dengan 2 dokter dan 6 petugas paramedis kegiatan ini berjalan lancar dan memberikan kesan tersendiri, sungguh sebuah silaturohim yang indah. Semoga silaturohim ini memberikan manfaat dan dapat dilanjutkan dalam kesempatan selanjutnya. Mari bangun silaturohim dengan saling peduli dan saling memberi. (Robin)

0 komentar :



RUMAH BACA MASYARAKAT "CERIA BERSAMA"

0 komentar :